Kamis 03 Dec 2015 08:20 WIB

Pesan Terakhir Slamet Effendy Yusuf Buat Warga Nahdliyin

Capture WA Slamet Effendy Yusuf
Foto: Nabil Haroen
Capture WA Slamet Effendy Yusuf

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Staf ahli Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) M Nabil Haroen masih menyimpan kata-kata terakhir dari almarhum Slamet Effendy Yusuf yang dibagikan via grup WhatsApp LTN NU.

Dalam kirimannya, Selasa (1/12) pagi, Slamet memajang foto dirinya yang memakai baju seragam GP Ansor. Di sebelah kirinya duduk pimpinan pesantren Al Muttaqien Pancasila Sakti KH Rifai Muslim Imampuro atau yang akrab disapa Mbah Lim. Beliau adalah sosok kiai nyentrik dari Klaten, Jawa Tengah yang meninggal pada 24 Mei 2012 lalu.

Lalu, Slamet menulis: Nostalgia adalah jejak. Mbah Lim telah wafat. Sekalipun jejak adalah fi’il madly yang mabni. Tetapi kerinduan akan sahabat adalah misteri hari ini. Berderet di barisan belakang adalah sahabat yang seolah hilang. Di mana Anda sekarang?

Menilik tulisan tersebut, Nabil pun mengartikan bahwa Mas Slamet, panggilan akrab dari Slamet Effendy ingin kaum muda NU meneladani sosok seperti Mbah Lim.

“Selamat jalan, Mas Slamet. Kami banyak belajar darimu,” ujar Nabil.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement