Rabu 20 Jan 2016 20:07 WIB

Walcott Sudah 10 Tahun di Arsenal, Ini Pendapat Wenger

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Citra Listya Rini
Gelandang serang Arsenal The Walcott.
Foto: Reuters
Gelandang serang Arsenal The Walcott.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON  --  Pelatih Arsenal Arsene Wenger yakin Theo Walcott sudah tumbuh pesat setelah 10 tahun terakhir berseragam the Gunners. Wenger mengatakan Walcott yang bergabung Januari 2006 silam kini sudah berada dalam level yang tinggi.

"Theo pemain yang jenius. Dia selalu memiliki sentuhan bola yang sempurna. Saya pikir dia kini lebih berperan sebagai pemain tim dan dia berkembang dengan amat baik," ujarnya dikutip dari laman resmi klub, Rabu (20/1).

Wenger mengatakan, memang ada beberapa bagian dari kemampuan Walcott yang masih perlu mendapat penyempurnaan. Seperti, sentuhan akhir dalam menyelesaikan peluang.

Tapi menurut Wenger, jika dibandingkan sedekade silam saat ini pemain hasil akademi Southampton itu jauh lebih mematikan.

"Dia tentu jauh lebih mematikan dibanding 10 tahun silam. Memang Theo Walcott memerlukan kesempatan lebih banyak untuk mencetak gol, tapi dia punya sentuhan yang prima," ujar pelatih asal Prancis ini.

Wenger menambahkan, kini Walcott yang sudah berusia 26 tahun semakin terlihat berdedikasi kepada Arsenal. Dia pun yakin pemain asli Inggris ini akan memberikan lebih banyak lagi kepada Arsenal.

"Setidaknya dalam lima tahun ke depan, dia akan lebih baik lagi. Dia selalu ingin berkembang dan punya perilaku yang baik. Benar-benar seorang pemain yang langka," kata Wenger.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement