Ahad 24 Jan 2016 23:49 WIB

Diego Costa Bawa Chelsea Unggul Sementara 1-0 dari Arsenal

Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Angga Indrawan
Penyerang Diego Costa.
Foto: Reuters
Penyerang Diego Costa.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Striker Chelsea Diego Costa berhasil membawa timnya unggul atas Arsenal di Emirate Stadium, London, Ahad (24/1). Ia berhasil mencetak gol di menit ke-21. 

Kedua tim tampil saling menyerang sejak peluit babak pertama dibunyikan. Jual beli serangan pun ditunjukan oleh kedua tim di markas Arsenal. 

Chelsea yang tampil menyerang mendapatkan kesempatan melalui tendangan bebas. Namun sayang, peluang tersebut gagal dimaksimalkan oleh para pemain the Blues. 

Keberuntungan pun datang melalui mantan striker Ateltico Madrid. Melalui umpan silang yang cantik dari para penggawa Chelsea, Costa berhasil menjebol gawang Peter Cech pada menit ke-21. 

Setelah gol Costa, Chelsea pun tampil lebih menyerang. Namun, peluang kembali gagal dimaksimalkan oleh pasukan the Blues. Kedudukan sementara 1-0 untuk Chelsea. 

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement