REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona akan menjamu Arsenal pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (17/3) dini hari WIB, di Stadion Camp Nou.
Melakoni laga ini, klub asal Katalan berada di atas angin. Selain sokongan pendukung tuan rumah, Barca menatap laga ini dengan mengantongi keunggulan 2-0 usai menang di kandang Arsenal bulan lalu.
Menjelang laga tersebut, berikut disajikan tujuh data dan fakta sebagaimana dilansir dari laporan Opta, Rabu (16/3). (Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Arsenal)
1. Barcelona sampai ke babak penyisihan grup selama 12 kali berturut-turut di ajang Liga Champions. Mereka mencapai semifinal sebanyak tujuh kali dari delapan putaran.
2. Barcelona keluar sebagai juara sebanyak empat kali dari 10 musim di Liga Champions.
3. Arsenal menjadi satu tim selain Real Madrid yang mampu melaju ke babak knock-out dari setiap musim Liga Champions sejan format baru diperkenalkan pada 2003/04.
4. Arsenal tidak pernah mengalahkan Barcelona di Camp Nou (sekali imbang, dua kalah). Mereka kebobolan tujuh gol dalam dua perjalanan ke Catalonia dalam ajang Liga Champions.
5. Hanya ada satu tim yang mampu mengalahkan Barcelona sekurang-kurangnya dengan kemenangan dua gol di Camp Nou dalam 12 musim Liga Champions (Bayern Muenchen pada Mai 2013 dengan skor 3-0).
6. Barcelona menjadi satu dari dua klub yang masih belum terkalahkan di ajang Liga Champions musim ini. Klub yang lain, Real Madrid. Mereka mampu meraih 16 kali menang dari 20 pertandingan di Liga Champions sejak musim lalu (dua imbang, dua kalah), mampu mencetak gol dalam 20 laga.
7. Sebagai manajer Barcelona, Luis Enrique meraih sembilan kemenangan ketika laga dihelat di Camp Nou dengan mengoleksi 24 gol, dan kebobolan empat gol. Kalau saja menang, ini merupakan kemenangan kesepuluh yang merupakan rekor bagi Blaugrana di kompetisi ini.