REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kerasnya persaingan Indonesia Soccer Championship (ISC) A sudah memakan korban. Setelah Gomes de Olivera didepak dari kursi pelatih Persela Lamongan, kini Dejan Antonic harus mundur dari Persib Bandung.
Tuntutan tinggi suporter yang menginginkan peningkatan performa membuat pria asal Serbia itu angkat koper dari Bandung.
Manajer Perisb Umuh Muchtar mengharapkan pelatih selanjutnya harus memiliki mental kuat. Apalagi arsitek yang menangani Maung Bandung dituntut untuk mengembalikan keperkasaan Atep dan kawan-kawan di pentas ISC A.
Tentu saja, tekanan dari berbagai pihak termasuk dari pendukung Persib, Bobotoh akan tinggi. Maka hal yang wajar apabila Umuh mengharapkan pelatih Persib harus siap mental.
"Persib harus bangkit, kami semua menginginkan Maung Bandung harus kembali ke papan atas. Jadi siapapun pelatihnya nanti harus tahan dari tekanan yang tinggi, pastinya memiliki mental kuat. Kasihan kalau tidak kuat mental, dengan kondisi Persib seperti ini," ungkap Umuh, Senin (13/6).
Sebelum Persib dibantai 1-4 oleh Bhayangkara Surabaya United (BSU), Dejan sudah mendapatkan tekanan dari penggemar Persib.
Bahkan sebagian mereka menuntut peran Dejan digantikan oleh pelatih lain. Karena menganggap mantan arsitek Pelita Bandung Raya (PBR) itu gagal membawa Persib bersaing di papan atas ISC A.