Kamis 04 Aug 2016 20:16 WIB

Lazio Panaskan Perburuan Adnan Januzaj

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: M Akbar
Adnan Januzaj
Foto: www.dailystar.co.uk
Adnan Januzaj

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Klub asal ibu kota Italia, Lazio, mengklaim akan bersaing dengan Sunderland dalam mengejar tanda tangan pemain Manchester United, Adnan Januzaj, pada bursa transfer musim panas ini.

Gelandang berusia 21 tahun itu tidak masuk dalam rencan jangka panjang Jose Mourinho bersama the Red Devils. Mourinho pun mengatakan bahwa Januzaj bebas untuk mencari klub baru.

Sebagaimana dilansir Football Italia, Kamis (4/8), klub berjuluk Biancoceleste tersebut sedang mempertimbangkan membuat tawaran kepada pesepakbola asal Belgia.

Saingan Lazio untuk mendapatkan Januzaj hadir dari salah satu klub Liga Primer Inggris, Sunderland yang baru ditangani oleh David Moyes.

Seperti diketahui, Moyes adalah pelatih yang mengorbitkan Januzaj kala melatih Manchester United beberapa waktu silam. Ia pun sangat menginginkan sang anak bergabung dengannya di Stadium of Light.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement