Kamis 01 Sep 2016 16:32 WIB

Teladan Ummu Ruman

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Agung Sasongko
Ilustrasi Dakwah Muslimah. (Republika/ Prayogi)
Foto: Republika/Prayogi
Ilustrasi Dakwah Muslimah. (Republika/ Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama aslinya adalah Zainab binti Amir bin Uwaimir bin Abdi Syams bin Iqab bin Udzainah bin Sabi’ bin Duhman bin al-Harits bin Ghanm bin Malik bin Kinanah. Namun, ia lebih dikenal dengan panggilan Ummu Ruman. Ummu Ruman adalah seorang wanita dari Bani Firas bin Ghinam. Ia adalah sosok ahli surga dan ibu kandung dari Ummul Mukminin, Aisyah RA.

Sebelum Islam datang, Ummu Ruman menikah dengan Abdullah bin Harits. Mereka tinggal di luar Makkah di as-Surah. Dari pernikahannya, mereka dikaruniai seorang anak bernama Thufail. Setelah memiliki anak, Ummu Ruman dan Abdullah hijrah ke Makkah dan menetap di sana. Seperti halnya pendatang lain, Abdullah memerlukan sekutu penduduk asli Makkah untuk menjamin keselamatannya. Abdullah pun bersekutu dengan Abu Bakar as-Shiddiq.