Kamis 03 Nov 2016 22:44 WIB

Swansea Berminat Datangkan Berbatov

Rep: Agus Raharjo/ Red: Israr Itah
Dimitar Berbatov
Foto: EPA/ROLAND WEIHRAUCH
Dimitar Berbatov

REPUBLIKA.CO.ID, SWANSEA — Klub Liga Primer Inggris Swansea City tengah memantau mantan penyerang Manchester United dan Tottenham Hotspur Dimitar Berbatov. Bos Swansea City Bob Bradley menyatakan ketertarikannya untuk mendatangkan Berbatov ke Stadion Liberty.

Saat ini, pemain asal Bulgaria sedang dalam status agen bebas setelah dilepas klub Yunani PAOK. Keinginan Swansea sepertinya bagai gayung bersambut. Pemain 35 tahun ini juga menyatakan ketertarikannya untuk kembali merumput di Liga Primer Inggris. 

Bradley mengatakan, dirinya telah melihat penampilan Berbatov pada Mei lalu saat pertandingan perayaan Hristo Stoichkov di Sofia. “Saya bertemu dia beberapa kali dan saya tahu dia gelisah ingin kembali ke Liga Primer,” tutur Bradley dikutip dari Sky Sports, Kamis (3/11).

Menurut Bradley, setiap orang di Swansea mengetahui kondisi ini. Jadi dalam pembahasan soal target transfer pemain, nama Berbatov masuk dalam bidikan klub. Namun, kepastian apakah Swansea jadi mendatangkan Berbatov akan dilihat nanti.

“Dia berada dalam pantauan kami, tapi ada banyak pemain yang masuk pantuan kami,” kata dia.

Berbatov menyatakan keinginannya kembali bermain di Liga Primer Inggris. Menurutnya, setiap pemain sepak bola yang pernah merumput di Liga Primer Inggris, pasti tidak ingin bermain di klub manapun lagi.

“Di posisi karier yang saya miliki, saya tahu kemampuan saya, saya akan senang bermain untuk tim yang ingin menggunakan pengalaman dan kemampuan saya,” ujar Berbatov. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement