Senin 07 Nov 2016 05:05 WIB

Morata: 'Ronaldo, Pemain Terbaik Dunia'

Rep: rahmat fajar/ Red: Damanhuri Zuhri
Dua bintang Real Madrid, Alvaro Morata (kanan) dan Cristiano Ronaldo
Foto: EPA/Emilio Naranjo
Dua bintang Real Madrid, Alvaro Morata (kanan) dan Cristiano Ronaldo

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid berhasil menang 3-0 atas Leganes dalam laga lanjutan La Liga, Ahad (6/11). Alvaro Morata turut menyumbangkan satu gol dan dua gol oleh Gareth Bale.

Morata mengatakan kepada wartawan dirinya lebih mementingkan kepentingan tim daripada pribadi. Karena itu, ia membantu tim memenangkan pertandingan merupakan hal yang perlu dilakukannya. “Saya adalah pemain tim dan saya senang berada di Madrid,” kata Morata, dilansir dari Marca, Senin (7/11).

Dalam pertandingan tersebut, Morata diturunkan sejak menit pertama oleh pelatih Zinedine Zidane menggantikan Kariem Benzema yang cidera. Kepercayaan tersebut tidak disia-siakan mantan pemain Juventus itu dengan satu golnya ke gawang lawan.

Morata mengaku sudah lelah menjadi super-sub. Morata berharap sering mendapatkan kesempatan bermain sejak menit pertama dari pelatih Zinedine Zidane. “Aku lelah menjadi super-sub,” ucap Morata.

Selama pertandingan, Morata sering mendapatkan sasaran pelanggaran dari pemain Leganes. Kendati demikian, Morata tidak menolak untuk mengeluhkan kinerja wasit di lapangan atas pelanggaran yang dia terima. “Leganes adalah tim yang memainkan permainan keras, dan saya banyak melakukan tendangan dan mendapatkan pelanggaran hari ini, tapi itu sepak bola,” ujarnya.

Meskipun turut mencetak gol dalam pertandingan tersebut, Morata tetap meyakini Cristiano Ronaldo merupakan mesin gol bagi Real Madrid. Morata menyebut Ronaldo bisa mencetak lima gol dalam satu pertandingan. “Bagi saya, Ronaldo seorang pemain besar dan terbaik di dunia,” puji Morata.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement