REPUBLIKA.CO.ID, NYON -- Wakil Presiden Juventus Pavel Nedved menolak timnya dilabeli favorit saat berhadapan dengan Porto pada babak 16 besar Liga Champions. Menurut Nedved, tak ada alasan untuk itu.
"Semua orang mengatakan kami favorit, tapi di Liga Champions tidak ada favorit," kata dia kepada Tuttomercatoweb setelah pengundian, Senin (12/12), seperti dikutip Football Italia.
Porto sudah dikenal khalayak Italia. Wakil Portugal ini mengalahkan AS Roma dengan agregat 4-1 pada babak playoff Liga Champions, Agustus lalu. Nedved tampaknya paham dengan potensi Porto yang bisa menjegal Bianconeri.
"Terus melangkah akan benar-benar kompleks, ini kompetisi yang sulit dan rumit, tidak ada yang mudah dan semua permainan sulit," kata dia.
Ia mengaku tidak pernah puas dengan undian, sebab tidak pernah tahu tim yang menanti Juventus. Menurut dia, sulit berkomentar saat ini karena pertandingan baru akan berlangsung dalam dua bulan ke depan.
"Porto? Kami tidak harus meremehkan siapa pun, kami harus berhati-hati. Aku tahu bagaimana rasanya bermain di Liga Champions, kami harus menghadapi pertandingan ini dengan konsentrasi maksimum," tegasnya.