REPUBLIKA.CO.ID,ORLANDO - Jason Richardson mengamankan posisi Orlando Magic ketika pemain berposisi guard itu menciptakan 17 poin saat memenangkan timnya 101-76 atas Atlanta Hawks pada Selasa (26/4) malam waktu setempat atau Rabu (27/4) pagi WIB.
JJ Redick bangkit dari bangku cadangan untuk menyumbang angka 14 poin bagi Orlando Magic pada pertandingan kelima dari perburuan terbaik dalam format best of seven. Magic mencoba menjadi tim kesembilan dalam sejarah Asosiasi Bola Basket Nasional (NBA) yang memenangi rangkaian laga playoff setelah kecolongan tiga pertandingan.
Tim terakhir yang melakukan hal seperti itu adalah Phoenix. Sempat tertinggal 1-3, Phoenix mampu bangkit untuk mengalahkan Los Angeles Lakers pada putaran pertama babak playoff 2006. Phoenix pun akhirnya lolos dengan keunggulan 4-3.
Orlando berharap bisa mengikuti jejak Phoenix. Dalam kondisi tertinggal 1-3, Orlando mampu memenangkan game kelima dengan skor 101-76 untuk memperpanjang asa lolos ke semifinal Wilayah Timur. Kemenangan Orlando itu membuat kedudukan kini menjadi 3-2 dengan Atlanta Hawks masih memimpin.
Pemain centre Magic Dwight Howard hanya menyumbang delapan poin dan delapan rebound setelah berjuang keras mengatasi beberapa kesalahan sepanjang pertandingan. Josh Smith mengoleksi 22 poin untuk Hawks dalam pertandingan itu.