REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia bekerja sama dengan Mahaka Sport mendatangkan dua pemain legenda bola basket National Basketball Association (NBA) di Jakarta. Keduanya adalah mantan pemain NBA 19 musim, Rick Mahorn, dan pebasket putri AS yang tergabung dalam Women's National Basketball Association (WNBA), Edna Campbell.
Salah satu pemilik saham Philadelphia 76ers, Erick Thohir, yakin kerja sama ini dapat meningkatkan hubungan dua negara melalui bidang olahraga. "Kedua pemain basket hebat ini bisa belajar keunikan masyarakat Indonesia dengan datang ke sini berbagi ilmu basket," kata Direktur Utama Republika Media Mandiri itu, Rabu (2/5).
Erick menegaskan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memopulerkan olahraga basket di kalangan anak muda Indonesia. Mereka diharapkan berani bermimpi dan berusaha keras meraih mimpi untuk menjadi olahragawan kelas dunia. "Melalui program kerja sama dua negara ini, para legenda basket Amerika ini dapat berbagi pentingnya pendidikan bagi atlet," kata Erick.
Rick Mahorn berterima kasih telah diundang ke Indonesia, sehingga dapat mengenalkan olahraga ini kepada pecinta basket di Jakarta. Ia mengatakan, bola basket adalah salah satu olahraga universal yang bisa diterima diseluruh dunia. Karena itu, adanya program ini diharapkan mampu meningkatkan kerja sama kedua negara. "Dari bola basket, semoga hubungan AS dan Indonesia dapat meningkat," ujar Mahorn.
Untuk diketahui, Mahorn kini berusia 53 tahun memiliki tinggi badan 2,02 meter. Selama berkarier di NBA, dia pernah membela Washington Wizards, Detroit Pistons, Philadelphia 76ers, dan New Jersey Nets. Mahorn yang mulai karier pertama menjadi pebasket di Hampton University pada tahun 1980, dan pensiun di tahun 1999 sebagai pemain Philadelphia itu pernah menjadi pelatih Detroit Shock.