Senin 23 Nov 2015 19:17 WIB

Fictor Roring Kawal Garuda Hadapi Aspac

Fictor 'Ito' Gideon Roring
Foto: REPUBLIKA/Israr Itah
Fictor 'Ito' Gideon Roring

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Garuda Bandung mendapat spirit baru berlaga di bawah kawalan pelatih Fictor Roring untuk mengarungi Pre-Season Indonesia Basketball League (IBL) 2015 yang akan digelar 24-29 November 2015.

"Ini laga pertama bagi saya bersama Garuda dan Aspac merupakan tim berkarakter. Saya berharap bisa memberikan strategi tepat bagi Garuda pada laga perdana besok," kata Fictor Roring di Bandung, Senin (23/11).

Ia menyebutkan, meski sempat absen menangani klub, namun dirinya berhadap kali ini bisa memberikan hal baru dan mengangkat harapan bagi Garuda Bandung. Fictor selama karier kepelatihannya dikenal sukses membawa Satria Muda yang juga mantan klubnya semasa menjadi pemain.

Garuda Bandung tergabung di pool A bersama Satria Muda Jakarta, Aspac Jakarta dan Pasific Surabaya. Menurut dia, kehadiran Satria Muda dan Aspac jelas membuat grup A menjadi sangat berat karena dihuni dua tim yang menjadi kekuatan di Indonesia.

"Kita tahu Pelita dan Aspac, mereka selama ini cukup stabil. Dan, kami berharap Garuda sebagai tim Bandung bisa memanfaatkan keuntungan berlaga di publik sendiri," kata pria yang akrab disapa Ito itu.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement