REPUBLIKA.CO.ID, SEPANG - MotoGP Sepang, Malaysia, dipastikan resmi dibatalkan sepenuhnya dan sisa putaran (18 dari 20 putaran) tidak dimainkan. Ini lantaran semua tim medis sedang fokus sepenuhnya untuk menangani Marco Simoncelli, yang terjatuh di putaran kedua.
Simoncelli terjatuh, helmnya terlepas dan motornya terlempar menghantam sekaligus menjatuhkan pebalap Colin Edward dan pebalap Ducati, Valentino Rossi. Edward juga jatuh lantaran motornya dihantam motor Simoncelli yang bergerak liar, namun mampu bangkit. Sedangkan Rossi meski tak terjatuh, namun terpaksa keluar lintasan. Simoncelli terlihat tak bergerak. Balap dihentikan sementara, dan sampai berita ini diturunkan belum ada kepastian mengenai nasib Simoncelli.