Jumat 24 Jan 2014 14:25 WIB

Luncurkan Emgrand EC7, Geely Resmi Masuk Brasil

Geely Emgrand EC7
Foto: chinaautoweb
Geely Emgrand EC7

REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Geely Automobile Holdings Ltd resmi masuk pasar Brasil melalui peluncuran produk Emgrand EC7. Perusahaan tersebut juga telah menunjuk Gandini Group sebagai distributor eksklusif secara nasional untuk mendukung ekspansi bisnis Geely Auto di Brasil.

Performa kemudi dan fungsionaltias EC7 menjadikan lini produk ini sebagai model Geely Auto yang paling populer. Hingga saat ini, mobil itu telah terjual di 20 negara dan kawasan di seluruh dunia. 

November 2011, EC7 berhasil memperoleh sertifikasi keamanan empat bintang dari Euro-NCAP. Ini menjadikan mobil tersebut sebagai produk otomotif Cina pertama yang berhasil meraih akreditasi keamanan tertinggi di Eropa.

Produk otomotif Geely Auto untuk pasar Brasil akan dirakit di Uruguay. Dengan bagian-bagian proses manufakturnya, termasuk pengelasan dan pengecetan, dilakukan di Cina. 

Geely Auto akan bermitra dengan Nordex, penyedia jasa rakitan otomotif terkemuka di Uruguay yang memiliki kapasitas mencapai 20 ribu unit dari empat model mobil Geely. Yaitu, EC7, EC7-RV, GC2, dan GX2.

Kemitraan ini diperkirakan akan menyediakan 300 lapangan pekerjaan langsung dan 900 lapangan pekerjaan tak langsung di Uruguay. Produk Geely yang dirakit di Uruguay akan secara khusus melayani pasar Brasil dan Argentina, sesuai dengan Kesepakatan Bersama Pasar Amerika Selatan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement