Kamis 17 Jul 2014 16:48 WIB

Tekad Vettel di Musim Kelam

Rep: C71/ Red: Yudha Manggala P Putra
Sebastian Vettel
Foto: EPA/Diego Azubel
Sebastian Vettel

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Formula Satu (F1) musim ini terasa bak mimpi buruk bagi juara bertahan Sebastian Vettel. Pembalap yang selalu menjadi juara dalam empat tahun terakhir memiliki catatan buruk hingga akhir pekan ini, belum pernah menang dan terpuruk di peringkat keenam klasemen.

"Ini permulaan yang berat, musim buruk sampai sejauh ini," kata Vettel seperti dikutip BBC Sport, Kamis (17/7).

Pria berusia 27 tahun itu mengaku F1 bisa terasa sangat fantastis ketika ia menjalani masa-masa karir yang indah. Akan tetapi, ia mengaku F1 bisa sangat menyedihkan ketika pembalap sedang bermasalah. Vettel benar-benar menghilang dari panggung elit balapan musim ini.

"Raja" F1 sejak 2010 ini gagal finis di tiga dari sembilan balapan sampai saat ini dan hanya mengoleksi 70 poin. Ia terpaut selisih 95 poin dengan pemuncak klasemen Nico Rosberg. Vettel bahkan tertinggal 28 poin dari rekan setimnya di Red Bull Renault, Daniel Ricciardo.

Ricciardo pun menjadi juara di GP Kanada dan Vettel hanya menjadi peringkat ketiga di satu-satunya balapan yang menjadi dominasi Red Bull musim ini. Vettel bersama Red Bull harus berjuang keras menghadapi regulasi baru F1 yang menghapus kunci sukses dari teknologi Red Bull, sistem gas buang untuk efek aerodinamis.

Pembalap yang lahir Heppenheim, Jerman ini mengaku tak ingin terjebak dalam kesulitan yang ia hadapi. Vettel merasa semakin memahami cara mengendalikan mobilnya.

"Jalan kami belum tiba, tapi saya yakin akan datang. Saya berjuang untuk memahami mobil dan mencoba beberapa hal," kata Vettel.

Menghadapi banyak masalah, Vettel masih menikmati persaingan di F1. Ia mengaku begitu jatuh cinta dengan olahraga ini. Ia pun mengaku bisa mendapatkan kepuasan dan senyum hanya dengan mengendarai mobil F1.

Ia pun tak akan menyerah begitu saja meski dominasi balapan musim ini begitu dikuasai Mercedes. Selama masih ada kesempatan secara matematis, ia merasa gelar juara masih terbuka. "Tujuan kami untuk finis pertama. Kami di sini bukan untuk finis ketiga atau kelima," ujar Vettel.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement