Jumat 27 Mar 2015 10:32 WIB

Sharapova Disingkirkan Petenis Non Unggulan di Miami Terbuka

Red: M Akbar
Petenis Rusia, Maria Sharapova, melepaskan servis saat berhadapan dengan kompatriotnya, Ksenia Pervak, di putaran pertama Prancis Terbuka di Roland Garros, Paris, Senin (26/5).
Foto: Reuters/Gonzalo Fuentes
Petenis Rusia, Maria Sharapova, melepaskan servis saat berhadapan dengan kompatriotnya, Ksenia Pervak, di putaran pertama Prancis Terbuka di Roland Garros, Paris, Senin (26/5).

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- Unggulan kedua Maria Sharapova secara tak terduga kalah 7-6 (4), 6-3 dari petenis non-unggulan Daria Gavrilova pada putaran kedua turnamen Miami Terbuka, di Miami, Amerika Serikat, Jumat (27/3) pagi WIB.

Petenis Rusia itu tertinggal 0-3 pada set kedua sebelum berbalik unggul 4-3, namun kemudian servisnya dipatahkan oleh Gavrilova, petenis 21 tahun yang pekan ini masuk peringkat 100 besar dunia.

Sharapova sebelumnya tidak pernah bertemu Gavrilova, petenis asal Rusia yang tinggal di Australia dan baru pertama kali tampil di Miami Terbuka.

Sementara itu petenis AS Venus Williams dengan mudah maju ke putaran tiga setelah mengalahkan Urszula Radwanska dari Polandia 6-3 6-2.

Venus yang sudah hampir sebulan absen dari kompetisi, hanya memerlukan waktu 66 menit untuk mengalahkan lawannya.

Pada babak berikutnya Venus akan ditantang petenis Australia Sam Stosur yang menyingkirkan Pauline Parmentier 6-1 3-6 6-0.

Unggulan pertama Serena Williams akan bertanding melawan Monica Niculescu dari Rumania Jumat (Sabtu WIB), sedangkan unggulan ketiga Simona Halep ditantang peserta wildcard Nicole Vaidisova.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement