Rabu 15 Feb 2017 13:43 WIB

Sempat Dirumorkan akan Hengkang, Gabigol Mengaku Senang di Inter

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Andri Saubani
Gabigol
Foto: EPA/EMILIO ANDREOLI
Gabigol

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Striker Inter Milan, Gabriel Barbosa atau kerap disapa 'Gabigol', menegaskan ia sangat senang berada di klub Serie A tersebut. Meskipun ia tengah mengalami musim yang sulit sejak  ia hijrah ke Italia. Pemain timnas Brasil ini belum mencetak gol untuk Inter, sejak ia tiba dari Santos pada Agustus 2016 lalu.

Meski ia telah menandatangani kontrak lima tahun dengan I Nerazzurri, Gabigol dikaitkan dengan kepindahannya ke klub lain.  Liverpool dikabarkan berminat kepada Gabigol saat bursa transfer Januari lalu. Pemain berusia 20 tahun itu justru mengatakan ia cukup puas berada di Giuseppe Meaza. "Cuaca agak terlalu dingin, tapi saya sangat senang di sini. Saya gembira mengenakan kemeja Inter," kata Gabigol, dilansir dari FourFourTwo, Rabu (15/2).

Gabigol mengatakan timnya telah membantunya dan kerap memberinya nasihat. Ia pun merasa senang karena bisa bermain dengan sejumlah pemain luar biasa di Inter, yang sebelumnya hanya ia lihat dalam video game.

Gabigol telah mencetak 56 gol dalam 154 pertandingan di semua kompetisi untuk klub Brasil, Santos. Ia juga pernah dibandingkan dengan bintang Barselona yang juga berasal dari Brasil, Neymar. Penantian Gabigol akan gol pertamanya pun masih terus berlanjut. "Gol pertama saya? Itu terjadi saat Tuhan menghendaki begitu. Saya hanya berusaha untuk bekerja dan membantu tim," tambahnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement