REPUBLIKA.CO.ID, SASSUOLO -- AC Milan berhasil mencuri tiga angka dari tuan rumah Sassuolo pada giornata ke-26, Ahad (26/2) malam. Rossoneri menang 1-0 dari Sassuolo melalui eksekusi tendangan penalti striker andalan mereka, Carlos Bacca pada menit ke-22.
Bacca sempat terjatuh dalam mengeksekusi tendangan dari titik putih. Namun, bola melaju kencang yang tak dapat ditangkap Consigli. Eksekusi tendangan penalti striker asal Kolombia ini sempat mendapat protes dari pemain Sassuolo, namun, wasit tak mengindahkan protes mereka. Penalti diberikan AC Milan saat wasit melihat gelandang Tim Merah-Hitam, Bertolacci dijatuhkan di dalam kotak terlarang.
Bertolacci sempat meliuk-liuk di dalam kontak penalti. Di tengah kepungan tiga pemain Sassuolo, Bertolacci terjatuh. Wasit melihat insiden itu sebagai sebuah pelanggaran yang dilakukan gelandang Sassuolo, Aquilani. Keputusan wasit mendapat protes dari pemain tim tuan rumah. Keputusan sang pengadil lapangan dianggap kontroversial. Namun, wasit sudah meniup peluit dan memberikan hadiah tendangan penalti untuk tim tamu, dan Bacca dengan sempurna menyelesaikannya.
Sassuolo sebelumnya juga mendapat hadiah tendangan penalti pada menit ke-10. Gelandang Jurac Kucka melanggar pemain Sassuolo, Duncan di dalam kotak penalti. Namun, eksekusi tendangan 12 pas yang dilakukan Domenico Berardi tak mampu membobol gawang Donnarumma. Tendangan pemain berposisi striker itu terlalu melebar dari sasaran.
Dengan kemenangan ini, AC Milan berhasil menipiskan jarak dari peringkat tujuh sementara, Inter Milan yang baru Senin (27/2) dinihari bertanding. Milan berhasil mengumpulkan 47 angka, terpaut 19 angka dari pemuncak klasemen sementara, Juventus yang sudah mengoleksi 66 angka.