REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG –PSIS Semarang, Jawa Tengah, menjadwalkan uji tanding melawan Persebaya Surabaya, Jawa Timur. Uji tanding sebagai bagian dari persiapan menghadapi musim kompetisi 2017. "Dua kali tanding, formatnya kandang-tandang," kata Direktur Kompetisi PSIS Semarang Khairul Anwar di Semarang, Rabu (1/3).
Pertandingan pertama, rencananya di Semarang pada tanggal 12 Maret 2017. Selanjutnya, PSIS akan bertandang dalam pertandingan kedua di Surabaya pada tanggal 19 Maret 2017. Menurut dia, uji tanding saat mengisi waktu menjelang musim kompetisi bergulir cukup penting.
Khairul menjelaskan, hal tersebut sebagai ajang evaluasi tim untuk mengetahui kekurangan yang harus diperbaiki. Sebelumnya, kata dia, PSIS juga menjalani uji tanding melawan Persik Kendal. Dari hasil uji coba tersebut, menurut dia, masih ada sejumlah hal yang harus dibenahi berdasarkan hasil evaluasi. "Masih perlu pembenahan pada penyelesaian akhir dan sektor belakang," katanya.
Ia menuturkan, bahwa PSIS masih membutuhkan penjaga gawang untuk mengawal mistar tim kebanggan Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah itu. Sama seperti Persebaya, pada musim kompetisi 2017, PSIS akan berlaga di Liga 2.