Kamis 23 Mar 2017 10:46 WIB

Lehmann Remehkan Allegri tak akan Sukses di Arsenal

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Reaksi Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri pada laga Serie A lawan Sampdoria di Luigi Ferraris, Senin (20/3) dini hari WIB. Juve menang 1-0.
Foto: EPA/Luca Zennaro
Reaksi Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri pada laga Serie A lawan Sampdoria di Luigi Ferraris, Senin (20/3) dini hari WIB. Juve menang 1-0.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mantan kiper Arsenal Jens Lehmann mengingatkan fan the Gunners agar tidak terlalu menggembar-gemborkan rencana klub mendatangkan pelatih Juventus Massimiliano Allegri. Menurut Lehmann, Allegri tidak akan cocok dengan permainan Arsenal.

Bekas kiper timnas Jerman itu juga tidak yakin Allegri akan meraih kesuksesan di Inggris.

"Apakah memang membawa Allegri akan menjamin Arsenal memenangkan segalanya? Allegri itu siapa? Dia orang Italia yang saya rasa tidak cocok buat Arsenal," kata Lehmann, dikutip the Sun, Kamis (23/3).

Pernyataan Lehmann ini kemudian ditimpali oleh Football Italia yang menyebutkan fakta keberhasilan pelatih-pelatih asal Negeri Pizza di tanah Ratu Elizabeth. Carlo Ancelotti, Roberto Mancini, Claudio Ranieri adalah sejumlah pelatih Italia yang sudah menaklukkan Liga Primer Inggris. Musim ini pun pelatih Italia Antonio Conte yang menangani Chelsea punya peluang besar meniru kesuksesan para kompatriotnya.

Lehmann adalah kiper yang selama enam tahun membela Arsenal. Ia ikut mempersemahkan trofi Liga Inggris 2004, Piala FA 2005 dan membawa Arsenal menjadi runner-up Liga Champions 2006.

Lehmann pernah bermain buat AC Milan pada 1998 sampai 1999. Saat itu Milan memenangkan Scudetto. Hanya, ia punya kontribusi kecil karena cuma tampil dalam lima laga.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement