Sabtu 28 May 2011 15:56 WIB

Transformer dan Tawon Mulai Unjukgigi

Metro Tawon
Metro Tawon

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Merek lokal mulai unjuk gigi.  Kendaraan roda empat "Metro Tawon" dan "Transformer" terus diperkenalkan oleh pembuatnya,  PT.Super Gasindo Jaya di bawah asosiasi Asia Nusa.

Pabrikan asal Rangkasbitung Banten itu mengandalkan dua produknya yang merupakan mobil keperluan niaga dan pemadam kebakaran berdesain compact.

"Mobil ini 90 persen bahannya buatan lokal dan sisanya mengimpor dari luar negeri," kata Aini, staf di  stand mobil itu  kepada ANTARA News di pameran IndoAutomotive 2011 di kawasan Kemayoran,Jakarta.  

Ia menjelaskan Metro Tawan dan Transformer menggunakan mesin kapasitas mesin 650 cc dengan dua silinder dan tersedia tipe menggunakan bahan bakar bensin atau gas.

Harga Metro tawon ditawarkan seharga 58 juta rupiah kondisi off the road sedangkan Transformer dibanderol seharga 52 juta."Mobil ini  akan diluncurkan sekitar bulan Juli," katanya.

PT. Sumber Gasindo jaya merupakan pabrikan mobil lokal yang tergabung dalam asosiasi otomotif lokal Asia Nusa yang mensyaratkan anggotanya harus warga negara Indonesia dan memiliki konsep perancangan, analisis perancangan, kepemilikan paten, kepemilikan perusahaan, manufaktur hingga  assembly.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement