REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk ketiga kalinya Tata Motors menyatakan keikutsertaanya di pameran otomotif terbesar di Indonesia, Indonesia International Motor Show (IIMS), September mendatang.
Pabrikan otomotif asal India ini siap menujukkan taringnya dengan menampilkan kendaraan penumpang dan niaga terbarunya. Beberapa di antaranya adalah Tata Nexon (SUV concept), sedan Tata Zest, Tata Prima 4023 dan Tata Prima 4028, Tata Xenon CNG dan varian baru Tata Aria A/T.
Dengan tema internasional, semua line-up Tata ini akan tampil di dua booth indoor Hall C1 dan outdoor OD8. Meneruskan prinsip yang sama seperti tahun lalu, Tata kali ini juga mengusung konsep “Play Strong”.
“Booth Indoor Tata Motors, konsep desainnya bertema korporat modern yang menjunjung kuatnya komitmen, kuatnya etika dan kuatnya nilai kepercayaan turun temurun. Sementara di outdoor, kami mengusung konsep utilitas, dengan desain industrial look sebagai tema utama yang sinergis dengan ambience pertumbuhan ekonomi dunia ke depan,” ujar Biswadev Sengupta, President Director TMDI melalui siaran pers yang diterima ROL, Kamis (28/8).
Keikutsertaan Tata untuk ketiga kalinya diajang ini menurut Biswadev merupakan komitmen perusahaan membangun nama Tata di Indonesia.