Jumat 28 Jul 2017 13:00 WIB

Pique Ingin Jadi Presiden Barcelona

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Bilal Ramadhan
Gerard Pique
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Gerard Pique

REPUBLIKA.CO.ID, LANDOVER -- Gerrard Pique mengatakan ia ingin menjadi Presiden klub Barcelona. Di wawancara majalah sepakbola Jepang Soccer King, Pique menegaskan setelah pensiun nanti ia tidak mau menjadi pelatih.

"Saya tidak lahir sebagai pelatih. Saya ingin menjadi Presiden Barcelona, itu mimpi saya. Ketika saya pensiun saya ingin melakukan apa pun yang saya bisa untuk membantu klub yang saya cintai," kata Pique seperti dilansir dari Sport, Jumat (28/9).

Dalam kesempatan yang sama ia juga menyatakan simpatinya kepada wasit. Menurutnya saat ini sudah waktunya sepakbola mengadopsi teknologi baru untuk meringankan tekanan yang diberikan kepada wasit.

"Jika saya Presiden FIFA, saya akan merubah sistem perwasitan. Anda bisa lihat mereka melakukan pekerjaan mereka dengan tekanan yang begitu besar. Untuk mengurangi ketidakadilan dan kontraversi, saya kira kini sudah waktunya untuk berubah dan memperkenalkan teknologi," kata Pique.

Pique juga sering kali mempertanyakan keputusan wasit dilapangan. Dan ia mengakui hal tersebut. "Saya sangat tidak senang dengan wasit dibeberapa pertandingan (musim lalu), tapi saya dengan berjalannya waktu saya pun melupakannya. Sekarang musim baru semakin mendekat dan saya harus merubah mental saya dan tidak berpikir hal-hal yang negatif," tambah Pique.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Mallorca Mallorca 15 7 3 5 15 2 24
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement