REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Massimliano Allegri enggan membocorkan starting XI Juventus jelang laga melawan Lazio. Kedua tim bertemu pada perebutan Piala Super Italia, di Stadion Olimpico, Roma, Senin (14/8) dini hari WIB.
"Saya memiliki tiga atau empat kemungkinan line up. Sebuah hal yang rumit memberi tahu anda sekarang. Buffon, Higuain, Dybala, dan Mandzukic bermain, hanya itu yang anda dapatkan. Selebihnya kita lihat nanti," kata juru taktik kelahiran Livorno dalam konferensi pers, dikutip dari Football Italia, Ahad (13/8).
Allegri meminta anak asuhnya tampil dengan motivasi tinggi. Ia berharap kekalahan di final Liga Champions pada musim lalu menjadi pelecut. "Kami harus menggunakan kemarahan itu sebagai pendongkrak semangat memulai musim baru," ujarnya.
Ia melihat kubu lawan telah mempersiapkan diri dengan baik selama pramusim. Itu yang patut diwaspadai mereka. "Juventus selalu menunjukkan rasa hormat ketika melawan mereka. Itu akan kami perlihatkan besok," tutur Allegri.
Eks pelatih AC Milan berpendapat kekalahan 0-2 Juve kala bertemu Tottenham Hotspur pada uji coba terakhir justru berdampak baik. Itu membuat pasukan hitam putih bakal lebih baik pada laga resmi. "Pada titik tertentu, saya sangat berharap kami tidak mencetak gol, karena saya pikir itu situasi ideal menjelang Piala Super Italia," ujar Allegri.