REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Torehan positif diraih Arsenal pada pekan ini. Tim besutan Arsene Wenger mampu membalikkan kedudukan dengan skor 5-2 saat berkunjung ke markas Everton di Goodison Park Stadium.
Keberhasilan the Gunners memetik tiga angka diwarnai dengan kembalinya dua pemain penting Mesut Oezil dan Alexis Sanchez yang sempat meredup di dua pekan lalu.
Sempat tertinggal oleh gol Wayne Rooney pada menit ke-12, Arsenal menyamakan kedudukan melalui gol Nacho Monreal. Skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.
Memasuki interval kedua, Meriam London langsung tancap gas, usaha the Gunners berbuah manis saat Mesut Oezil, Alexandre Lacazette, Aaron Ramsey, dan Sanchez membuat Arsenal unggul.
Tak pelak, keberhasilan dua penggawa Arsenal mencetak gol mendapat pujian dari sang pelatih. "Saya percaya bahwa Sanchez sudah kembali pulih dari cedera dan dia sudah bekerja sangat keras. Sementara Oezil luar biasa, dia cepat, dan cerdas. Selalu membantu tim dengan kualitas umpannya dan ketika dia ada di level tersebut, dia adalah pemain yang luar biasa," ujar pelatih asal Prancis itu dilansir Sky Sport, Senin (23/10).
Dikutip dari Opta Paolo, Arsenal menjadi tim pertama yang mampu mencatatkan 100 gol di Liga Primer Inggris kontra satu tim yang sama yakni Everton. Arsenal mencatatkannya dalam 51 pertemuan sejak musim 1992/1993 silam.
Arsenal kini berada di posisi lima klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan perolehan 16 poin tertinggal sembilan poin dari pemuncak klasemen Manchester City. Sementara bagi Everton kekalahan ini sangat buruk, Rooney dan rekan-rekan harus terlempar ke jurang degradasi karena baru mengamankan dua kemenangan.