Ahad 12 Nov 2017 01:55 WIB

Morata Ingin Ajak Isco ke Chelsea

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Israr Itah
Alvaro Morata (kiri) dan Isco (kanan) dalam satu sesi latihan timnas Spanyol, Kamis (9/11)..
Foto: EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ
Alvaro Morata (kiri) dan Isco (kanan) dalam satu sesi latihan timnas Spanyol, Kamis (9/11)..

REPUBLIKA.CO.ID, MALAGA -- Alvaro Morata ingin Chelsea semakin berkibar. Striker the Blues ini mengungkapkan ingin membawa mantan rekannya di Real Madrid, Isco ke Stamford Bridge. Ia bahkan mengatakan akan meminta Chelsea menggaet Isco saat kembali dari kamp pelatihan tim nasional Spanyol.

"Saya akan membawa Isco ke Chelsea ke Spanyol. Tapi saya pikir sekarang perannya di Real Madrid sangat penting. Di tim nasional dia juga pemain kunci," kata Morata kepada Cadena Ser, seperti dilansir dari Daily Star, Sabtu (11/11).

Morata direkrut Chelsea pada bursa tranfer musim panas tahun ini. Ia dibeli dari Real Madrid dengan harga 70 juta poundsterling. Penampilannya di Real Madrid cukup mengesankan dengan menjadi pencetak gol paling banyak nomor dua setelah Cristiano Ronaldo.

Performa apik Morata berlanjut di Chelsea. Ia sudah mencetak delapan gol dari 14 penampilannya semua kompetisi pada musim ini.

Adapun Isco sudah menorehkan tiga gol di La Liga pada musim ini. Morata mengatakan, Isco tidak terhentikan. Menurut Morata, mantan rekan setimnya itu akan semakin bersinar di Madrid.

"Dia pemain paling penting di Real Madrid dan di tim nasional. Ia mengubah arah pertandingan, dia menciptakan perbedaan," kata Morata. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement