Rabu 03 Jan 2018 18:05 WIB

PSMS Terus Matangkan Persiapan Jelang Musim Kompetisi

Sejumlah pemain PSMS Medan berfoto bersama ketika tiba di Medan, Sumatra Utara, Kamis (30/11) usai menjuarai Liga 2 Indonesia.
Foto: Antara/Septianda Perdana
Sejumlah pemain PSMS Medan berfoto bersama ketika tiba di Medan, Sumatra Utara, Kamis (30/11) usai menjuarai Liga 2 Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Skuad PSMS Medan terus digenjot baik fisik maupun kemampuan individual guna persiapan menghadapi Piala Presiden. Turnamen akan bergulir pada pertengahan Januari 2018.

"Persiapan terus kita matangkan," kata pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman di Medan, Rabu.

Ia juga mengaku tidak terlalu khawatir dengan komposisi pemain yang ada. Apalagi, dua pemain asing mereka yakni Sadney Urikhobe dan Reinaldo Lobo bakal segera bergabung bersama Legimin Rahardjo dan kawan-kawan pada Sabtu mendatang.

Keyakinan Djajang pun cukup beralasan, mengingat tiket kedua pemain tersebut telah disiapkan dan tinggal menanti keberangkatan dari negaranya masing-masing. "Tiket mereka sudah dipesan,'' katanya. ''Kalau tidak ada halangan, mereka akan tiba di Medan 6 Januari mendatang.''

Sadney Urikhob, striker asal Namibia, hadir di tengah keterbatasan PSMS akan sosok penyerang. PSMS saat ini baru memiliki satu pemain berposisi penyerang yakni Yongki Ariwibowo.

Sementara Elthon Maran, striker yang sebelumnya berperan membawa PSMS lolos ke Liga 1, tak kunjung terlihat sejak berakhirnya Liga 2 musim lalu. "Kalaupun Elthon tak mau bergabung, kita masih punya pemain asing yang mengisi lini depan," katanya.

 

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement