REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Pelatih Arema FC Joko Susilo menilai konsistensi permainan tim masih belum sempurna meski berhasil memenangkan pertandingan atas Persipura Jayapura. Arema FC dalam pertandingan kali ini mampu meraih kemenangan dengan skor 3-1 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (27/4).
Menurut Joko, jajaran pelatih telah meminta para pemain untuk bermain disiplin dan konsisten selama 90 menit. Namun sayangnya, ia menilai, aspek tersebut baru bisa mencapai 85 persen. "Lima menit kami goyah dan ini jadi evaluasi kami," ujar Joko saat ditemui wartawan di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat (27/4).
Ke depan, Joko berharap penggawa Arema tidak hanya mampu konsisten 90 menit, tapi juga melebihi waktu tersebut. Dengan kata lain, ia mendorong para pemain untuk menguasai aspek tersebut sampai di menit waktu tambahan.
Dengan kemenangan ini, Joko mengungkapkan apresiasinya pada sejumlah pihak termasuk Aremania. Ia sangat berterima kasih pada pendukung yang setia datang ke stadion. Ia yakin banyak Aremania yang berdoa atas kemenangan kali ini.
Di sisi lain, Joko tak menampik, setiap kemenangan biasanya akan mendapatkan bonus dari manajemen. Namun untuk kali ini, ia menegaskan, bonus tersebut akan diberikan kepada Aremania. "Kami main bukan hanya karena uang tapi kecintaan kami untuk Aremania," jelasnya.