'PAN Masih Representasi Muhammadiyah'
Selasa , 20 May 2014, 21:15 WIB
Yogi Ardhi/Republika
Bendera Partai Amanat Nasional

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat politik Firman Noor mengatakan PAN masih bisa disebut sebagai representasi dari Muhammadiyah meskipun elemen organisasi masyarakat itu tak lagi sekental ketika didirikan pada awal reformasi.

"PAN saat ini lebih cair. Namun, dukungan PAN terhadap pasangan Prabowo-Hatta kemungkinan masih bisa memberikan suara mayoritas warga Muhammadiyah kepada pasangan itu," kata Firman Noor dihubungi di Jakarta, Selasa (20/5).

Peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) itu mengatakan meskipun banyak figur Muhammadiyah yang ada di partai politik lain, tetapi keberadaan PAN dalam koalisi, apa lagi Ketua Umum Hatta Rajasa menjadi calon wakil presiden, tetap akan mendapat perhatian warga Muhammadiyah.

"PP Muhammadiyah sebenarnya dekat dengan kedua pasangan calon yang bersaing dalam pemilihan presiden. Namun, sinyal dari PAN akan mengarah ke Prabowo. Apalagi, antara Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin dengan Prabowo sepertinya ada chemistry," tuturnya.


Redaktur : Fernan Rahadi
Sumber : Antara
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar