Nusron Menunggu Surat Pemecatan
Senin , 23 Jun 2014, 21:29 WIB
Nusron Wahid Ketua Umum PP Gerakan Pemuda Ansor

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Partai Golkar, Nusron Wahid, dikabarkan dipecat karena mendukung capres-cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Muhammad Jusuf Kalla (JK) di Pilpres 2014.

Saat dikonfirmasi terkait hal itu, Nusron mengaku belum terima surat pemecatannya. Karena belum menerima suratnya, Nusron akan menanggapi masalah itu setelah menerima surat resmi saja. "Tanggapannya besok saja ya, kalau sudah terima suratnya," papar Nusron saat dihubungi Republika Online (ROL), Senin (23/6) malam.

Partai Golkar secara resmi telah menetapkan pilihan untuk mendukung capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dalam Pilpres 2014 mendatang. Namun, beberapa kader muda Partai Golkar seperti Indra J Piliang, Poempida Hidayatullah, Agus Gumiwang Kartasasmita dan Nusron Wahid justru mendukung capres-cawapres Jokowi-JK.


Redaktur : Joko Sadewo
Reporter : c57
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar