REPUBLIKA.CO.ID, GROGOL -- Aparat kepolisian diturunkan untuk menjaga naskah soal ujian nasional (UN) SMP dan sederajat. Naskah soal telah didistribusikan sejak Sabtu (21/4) dari posko utama SMPN 45 Cengkareng ke setiap sub rayon di DKI Jakarta.
Di Jakarta Barat soal didistribusikan ke empat subrayon. SMPN 89 Tanjung Duren merupakan sub rayon 05. Posko subrayon 06 di SMPN 45 Cengkareng dan SMPN 215 Kembangan sebagai sub rayon 07. Sementara itu MTsN 10 Jakarta Barat dijadikan posko penyimpanan soal untuk sekolah madrasah.
Pantauan Republika, Minggu (22/4) sore, dua orang polisi tampak berjaga di subrayon 05 yang berlokasi di SMPN 89 Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Mochammad Karim, sekretaris panitia pelaksana UN di subrayon 05 mengatakan penjagaan oleh aparat keamanan telah berlangsung sejak Jumat (20/4) malam. Menurutnya sebelum naskah soal diambil ke gudang utama personil polisi sudah berjaga di sekolah tersebut. "Kami bisa pastikan tidak akan ada kebocoran soal sampai UN selesai," ujarnya.
Karim menjelaskan, selain dijaga aparat polisi, panitia pelaksana UN ditunjuk dengan sistem silang. Sehingga tidak ada guru yang bertugas menjaga atau mengawas di sekolah asalnya.
Sebagai subrayon 05, SMPN 89 menjadi tempat penyimpanan soal bagi 81 sekolah lainnya di tiga kecamatan. Yaitu kecamatan Taman Sari, Tambora, dan Grogol Petamburan. Naskah soal, menurut Karim akan diambil oleh tiap sekolah setiap subuh pada pukul 06.00 WIB sebelum UN berlangsung.
Sudin Pendidikan Dasar Jakarta Barat, Delly Indrayati menuturkan UN SMP 2012 di Jakarta Barat diikuti oleh 27.807 siswa. Mereka berasal dari 268 SMP dan 43 Madrasah Tsanawiyah. Pihaknya telah mengantisipasi kecurangan yang mungkin terjadi selama ujian. Setiap kelas, menurut Delly, akan mendapatkan lima paket soal yang berbeda. "Jadi siswa tidak akan bisa menyontek jawaban teman di sebelahnya. Soal sudah dibagi menjadi lima paket dan tidak ada soal cadangan" kata dia
Menurut Delly UN akan dilaksanakan mulai Senin (23/4) hingga Kamis (26/4). Mata pelajaran yang diuji pada hari pertama adalah Bahasa Indonesia. Selanjutnya Bahasa Inggris pada hari kedua. Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) pada hari ketiga dan keempat.
Dinas Pendidikan tetap membrikan kesempatan untuk mengikuti ujian susulan. Selama siswa yang bersangkutan memiliki alasan yang jelas dan kuat untuk menyusul ujian, kata Delly. Ujian susulan untuk mata pelajaran Bahasa indonesia akan dilaksanakan tanggal 30 April. Mata pelajaran Bahasa Inggris bisa diikuti pada tanggal 1 Mei. Sedangkan Matematika dan IPA akan dilaksanakan pada tangga 3 dan 4 Mei 2012.
Delly optimis tingkat kelulusan SMP di Jakarta Barat tahun ini akan mencapai 100 persen. Para siswa telah diberikan pendidikan tambahan, uji coba, dan bimbingan intensif sebelum UN dilangsungkan.