Senin 15 Sep 2014 12:19 WIB

Konsep Live Kampus-Pemkot Ciptakan Sinergi Pembangunan

Rep: Antara/ Red: Indah Wulandari
 Pasangan walikota Tangerang Arif R. Wismansyah (kanan) dan Sachrudin (kiri) diambil sumpah dalam pelantikan di gedung DPRD Tangerang, Banten, Selasa (24/12).
Foto: Antara/Lucky.R
Pasangan walikota Tangerang Arif R. Wismansyah (kanan) dan Sachrudin (kiri) diambil sumpah dalam pelantikan di gedung DPRD Tangerang, Banten, Selasa (24/12).

REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG—Konsep terpadu antara pemerintah kota dan lembaga pendidikan tinggi diyakini menciptakan sinergi pembangunan lokal.

“Pemerintah Kota Tangerang, Banten, mengajak universitas untuk mengembangkan konsep liveable, investable, visitable, dan e-City,” jelas Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Senin (15/9).

Oleh karena itu, Arief berharap keberadaan institusi pendidikan yang ada di Kota Tangerang dapat terus berperan dan berpartisipasi aktif dalam setiap program pembangunan seperti Tangerang Cerdas, Tangerang Bersih, Tangerang Sehat, Tangerang Terang, dan lainnya.

"Tujuan akhirnya adalah untuk mewujudkan Live, sebagai kota yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Kota Tangerang," tegasnya.

Rektor Universitas Syekh Yusuf (UNIS) Kota Tangerang Mas Iman Kusnandar menyambut baik rencana Pemkot Tangerang karena untuk menghadapi persaingan tantangan pasar global.

"Persaingan tahun depan akan semakin lebih tinggi. Maka itu, pihaknya telah mempersiapkan dan bekerja keras untuk menghasilkan sarjana yang berkualitas," katanya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement