REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembantu Rektor Bidang Akademik, Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta, Maslina W. Hutasuhut menyatakan, lembaga pendidikan harus menyiapkan segala bentuk pendidikan dalam menyiapkan mahasiswa sebagai generasi wartawan.
“Jadi wartawan memang harus siap secara pengetahuan dan karakter agar siap menghadapi segala kegiatan di lapangan,” kata Maslina saat melakukan kunjungan media ke Kantor Republika, Rabu (27/5).
Untuk itu, ia menambahkan, institusinya tak hanya menyiapkan mahasiswanya hanya secara teori atau pengetahuan saja. Menurutnya, mahasiswa selalu disiapkan secara praktek dan dikenalkan dengan para tokoh yang berpengalaman di bidang wartawan.
“Kami selalu hadirkan dosen tamu untuk memberikan pengalaman nyata di lapangan saat terjun langsung sebagai wartawan,” tutur Maslina.
Selain itu, ia juga menjelaskan di IISIP banyak mata kuliah praktek yang memang sengaja dibuat untuk menyiapkan panggung mahasiswanya akrab dengan liputan. Tak hanya itu, Maslina selalu menegaskan juga poendidikan moral agar mahasiswanya bisa mempertanggungjawabkan pekerjannya dengan baik.