Selasa 26 Nov 2019 15:30 WIB

9 Program Unissula Dikunjungi Tim Akreditasi Internasional

Unissuula tengah serius untuk mengembangkan kelas internasional.

Rep: S Bowo Pribadi/ Red: Agung Sasongko
Universitas Islam Sultan Agung
Universitas Islam Sultan Agung

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Sembilan program studi (prodi) Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang telah divisitasi tim assessor akreditasi internasional, Accreditation Service of International  School, Colleges and Universities (ASIC).

Visitasi tim akreditasi perguruan tinggi internasional yang berbasis di London, Inggris ini terkait dengan kesiapan infrastruktur sembilan prodi Unissula, yang tengah diproses untuk mendapatkan akreditasi ASIC.

“Ke-sembilan prodi yang dimaksud adalah S1 Kedokteran Umum dan Profesi Dokter, S1 Kedokteran Gigi dan Profesi Dokter Gigi, S1 Ilmu Hukum, S2 Magister Ilmu Hukum, S2 Kenotariatan,  S3 Program Doktor Ilmu Hukum, S2 Teknik Sipil, S1  Sastra Inggris dan S1 Tarbiyah,” ungkap Wakil Rektor 1 Unissula, Drs Bedjo Santoso MT PhD, Selasa (26/11).

Ia mengatakan, tim assesor ASIC yang melakukan visitasi kali ini masing- masing CEO of The ASIC Group of Companies, Lee Hammond serta Customer Relations Manager ASIC, Florence Waniwa.