Rabu 14 Nov 2018 03:25 WIB

Pelatih: Timor Leste Kalah karena Lakukan Kesalahan

Pemainnya seakan tidak memiliki energi yang untuk mengimbangi permainan Indonesia.

Suporter memberikan dukungan kepada timnas Indonesia yang melawan timnas Timor Leste dalam penyisihan grub B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (13/11/2018).
Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Suporter memberikan dukungan kepada timnas Indonesia yang melawan timnas Timor Leste dalam penyisihan grub B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (13/11/2018).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional sepak bola Timor Leste Norio Sukitake mengatakan kekalahan timnya dari Indonesia dengan skor 1-3 pada laga Grup B Piala AFF 2018, Selasa (13/11), tak lepas dari kesalahan yang dilakukan skuatnya. Salah satu kelemahan mereka yang kentara yaitu kualitas pertahanan terutama di sisi kiri. 

Norio menyebut, pemainnya seakan tidak memiliki energi yang cukup untuk mengimbangi permainan Indonesia.  "Kami mencoba yang terbaik, tetapi beberapa kesalahan tercipta di babak kedua," ujar Norio selepas laga kontra Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (13/11).

Namun, terlepas dari itu, dia memuji penampilan tim nasional Indonesia yang menurutnya bermain baik dan menciptakan gol-gol yang bagus. "Selamat untuk Indonesia," tutur dia.

Walau demikian, Norio menolak memberikan penilaian kepada individu pemain Indonesia. Dia menegaskan tidak memiliki wewenang untuk itu dan memilih untuk menyoroti penampilan anak-anak asuhnya.

"Saya bebas memberikan pandangan apapun kepada pemain saya terkait performanya, tetapi tidak demikian untuk pemain Indonesia. Saya hanya fokus kepada tim saya," tutur dia.

Tim nasional Indonesia berhasil menaklukkan Timor Leste dengan skor 3-1 dalam laga Grup B Piala AFF 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Timor Leste unggul terlebih dahulu pada menit ke-48 melalui Rufino Walter Gama, sebelum dibalas oleh Indonesia melalui sepakan bek Alfath Faathier di menit ke-61, disusul gol Stefano Lilipaly melalui titik penalti di menit ke-69 dan Alberto Goncalves yang mencetak gol ketiga Indonesia di menit ke-82.

Kekalahan dari Indonesia membuat peluang Timor Leste untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2018 semakin menipis. Sebab, di laga perdananya di Grup B, mereka takluk dengan skor telah 0-7 dari Thailand.

Bagi Indonesia, kemenangan atas Timor Leste membuat skuat berjuluk Garuda itu naik ke posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan tiga poin dan membuka peluang lolos dari Grup B Piala AFF 2018. 

Indonesia terbantu hasil di partai lain Grup B, di hari yang sama, di mana Filipina menaklukkan Singapura dengan skor 1-0. Itu membuat Filipina berada di peringkat ketiga klasemen karena kalah agresivitas gol dari Indonesia meski berpoin serupa.

Singapura, yang sebelumnya di peringkat kedua, meski juga berpoin tiga, turun ke posisi keempat karena kalah selisih gol dari Indonesia dan Filipina. Thailand serta Timor Leste tidak bergeser dari peringkat satu dan terakhir klasemen.

Berikutnya di Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (17/11), Indonesia akan bertandang ke Thailand untuk bertanding di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand. Di hari yang sama, Filipina yang bertindak sebagai tamu berhadapan dengan Timor Leste di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement