REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dompet Dhuafa Pendidikan bekerja sama dengan B3e Production dan KBest juga Nurul Fikri menyelenggarakan program Roadshow Ngabuburit Milenial. Kegiatan ini mengambil tema “Menjadi Milenial yang Peduli Sesama”.
Ngabuburit asyik sebelum buka puasa ini akan dilaksanakan di 10 sekolah terbaik Jabodetabek dan diikuti oleh 5.000 pelajar dan 100 guru. Program Ramadan diinisiasi agar para pelajar menjadi milenial yang peduli terhadap sesama dan tidak takut untuk bersedekah.
Selain itu, program ini juga bertujuan untuk memotivasi agar para pelajar makin bersemangat memaksimalkan ibadah di bulan Ramadan dan mengisi waktu sebelum berbuka dengan aktivitas yang menyenangkan dan bermanfaat.
Pada Jumat (14/04) kemarin, Roadshow Ngabuburit Milenial dimulai di sekolah Bosowa Bina Insani, Bogor. Setelahnya menyusul 9 sekolah lainnya yaitu SMA Dwiwarna, SMA 54 Jakarta, SMA 5 Jakarta, SMAN 2 Tangerang Selatan, SMAN 25 Jakarta, ICM Serpong, SMAN 68 Jakarta, dan SMKN 1 Depok
Ngabuburit Milenial berdurasi 2,5 jam jelang buka puasa, dengan rangkaian acara yang menarik. Dibuka dengan mini talk show oleh artis film series B3e Production, acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan akustik Islami. Selanjutnya para peserta akan diajak untuk nonton bareng film series B3e Production yang inspiratif.
Peserta Ngabuburit Milenial juga akan mendapatkan siraman rohani berformat kuliah tujuh menit (kultum) oleh Ustaz Fauzan, Dai Muda dari Dompet Dhuafa Pendidikan. Tema yang diangkat pada kultum adalah “Memaksimalkan Ibadah di Bulan Ramadan”.
Keseruan acara bertambah dengan dibagikannya doorprize untuk para peserta yang aktif selama acara. Sebagai penutup adalah penyerahan donasi pendidikan dari siswa sebagai bentuk kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan.
“Kami sangat senang dengan adanya kolaborasi ini karena dapat memberikan kesempatan untuk siswa kami berbagi dengan lebih bersemangat. Ke depan kami berharap ada kerja sama serupa, bahkan tidak hanya untuk tingkat SMA namun dimulai dari TK. Selain itu kami juga berharap ke depan kami bisa kerja sama untuk training guru seperti yang sering diadakan oleh Dompet Dhuafa”, ujar salah satu guru, Bagian Kurikulum Sekolah Bosowa Bina Insani.
Demikianlah, kaum milenial merupakan bonus demografi strategis bagi Indonesia. Memberikan asupan positif bagi para remaja ini diperlukan agar terbentuk karakter kuat dalam diri mereka. Mengasah kepedulian mereka sejak dini juga menjadi agenda penting agar kelak mereka mampu menebar kemanfaatan bagi sesama, bagi Indonesia.