Sabtu 11 May 2019 20:08 WIB

Momentum Menghafal Alquran

Menghafal maupun membaca Alquran pada Ramadhan memiliki keutamaan

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Agung Sasongko
Alquran
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Alquran

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada bulan Ramadhan, segala amal baik akan Allah berikan pahala berlipat ganda. Karenanya, hampir seluruh umat Muslim memanfaatkan momentum itu untuk melakukan berbagai kebaikan, di antaranya menambah hafalan Alquran.

Baca Juga

Pakar Alquran KH Ahsin Sakho Muhammad menjelaskan, sebenarnya menghafal Alquran pada bulan apa saja baik. Hanya saja, menghafal maupun membaca Alquran pada Ramadhan memiliki keutamaan. "Namun, menghafal Alquran di waktu lapar (karena berpuasa) cepat lelah," ujarnya kepada Republika.co.id.

Bagi mereka yang tetap ingin menghafal Alquran ketika berpuasa, Kiai Ahsin mengatakan malamnya harus tidur dahulu dan jangan makan terlalu banyak. Mereka pun dianjurkan men cari tempat yang teduh untuk menghafal. "Kalau merasa ngantuk (saat menghafal) tidurkan walau sebentar. Selanjutnya, berwudhu lalu mulai menghafal lagi," kata dia.

Ia menambahkan, menghafal Alquran bisa dimulai dari ayat maupun juz mana saja tergantung kemauan. Tidak harus berurutan dari juz pertama. "Banyak orang biasanya mulai dari juz-juz akhir, seperti 30, 29, 28, 27. Alasannya, karena ayatnya pendek-pendek, tapi banyak pula yang dari juz-juz awal," tutur KH Ahsin.

Dia menyebutkan, ada beberapa keutamaan bagi penghafal Alquran. Berbagai keutamaan itu, yakni kecerdasan otak, kecerdasan spiritual, ikut memelihara Alquran, mendapat syafa'at, memberi mahkota kemuliaan bagi orang tua di surga, serta mendapat derajat tinggi.

Dari sisi keilmuan, menghafal Alquran bisa membuat penghafal menguasai kosakata bahasa Arab, ayat-ayat hukum, macam-macam topik, kata-kata hikmah, dan lain nya.

Agar tidak kesulitan menghafal Alquran, perlu ada keikhlasan, tekad, istiqamah, doa, serta tawakal dalam diri. Dengan begitu, menghafal kitab Allah tersebut dapat lebih mudah.

Menurut dia, menghafal Alquran saat puasa sebaiknya dilkukan bersama dalam satu kegiatan. Contohnya, mengikuti program karantina agar tercipta iklim saling berlomba antarsesama pe serta karantina.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement