Pemudik Terus Berdatangan di Bandara Kualanamu

Red: Ani Nursalikah

Senin 03 Jun 2019 06:32 WIB

Sejumlah calon penumpang pesawat udara antre untuk lapor diri di Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara. Foto: Antara/Septianda Perdana Sejumlah calon penumpang pesawat udara antre untuk lapor diri di Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Ribuan pemudik dari berbagai daerah terus berdatangan di Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatra Utara, Ahad (2/6).

Para pemudik itu mengaku berasal dari Jakarta, Kuala Lumpur, Surabaya, Bandung, Palembang, dan daerah lainnya. Sebagian pemudik dari luar daerah tersebut, setibanya di Bandara Internasional Kualanamu dijemput keluarga mereka.

Baca Juga

Tim gabungan keamanan yang dibentuk PT Angkasa Pura II (Persero) terus bekerja serta membantu pemudik dan warga di Bandara Internasional Kualanamu. Data yang diperoleh dari Posko PT Angkasa Pura II (Persero) menyebutkan, jumlah kedatangan domestik 18 pesawat dan pemberangkatan 25 pesawat. Jumlah seluruhnya 43 pesawat.

Kedatangan penumpang domestik mencapai 2.448 orang dan pemberangkatan sebanyak 1.982 orang. Jumlah seluruhnya mencapai 4.430 orang. Dari segi fasilitas dan infrastruktur Bandar Udara Internasional Kualanamu mampu melayani pendaratan dan penerbangan pesawat berbadan besar, yakni Airbus A380 dan pesawat sejenisnya.

Bandara Internasional Kualanamu juga mampu menampung 35 pergerakan pesawat per jam. Namun, saat ini baru melayani 22 pergerakan per jam.

Saat Lebaran bisa meningkat hingga 24-25 pergerakan sehingga slot masih terbuka lebar bagi airlines yang berencana menambah penerbangannya ke Bandara Kualanamu. Hal itu sejalan dengan program PT Angkasa Pura II selaku pengelola bandara.

Terpopuler