Sabtu 15 Jun 2019 19:00 WIB

Timnas Andalkan Beto Lawan Vanuatu

Indonesia menjamu Vanuatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.

Alberto 'Beto' Goncalves
Foto: INASGOC/Hery Sudewo
Alberto 'Beto' Goncalves

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional Indonesia mengandalkan penyerang Alberto 'Beto' Goncalves di lini depan saat menghadapi Vanuatu pada laga persahabatan. Indonesia menjamu Vanuatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/6).

Beto, yang dicadangkan saat Indonesia kalah 4-1 dari Yordania di laga empat hari sebelumnya, didampingi oleh Andik Vermansah, Riko Simanjuntak dan Irfan Bachdim di lini depan.

Saat berhadapan dengan Yordania, Beto menjadi pencetak satu-satunya gol untuk Indonesia yang datang dari titik penalti. Sementara penyerang yang menjadi tim utama saat menghadapi Yordania, Dedik Setiawan, kali ini di bangku cadangkan.

Di sektor bek, pelatih timnas Indonesia Simon McMenemy memasukkan empat nama dalam daftar pemain, yaitu Rudolof Yanto Basna, Hansamu Yama Pranata dan Ricky Fajrin. Akan tetapi, sebelum pertandingan dimulai, belum diketahui apakah keempat bek tersebut akan bermain dalam formasi empat bek atau tiga bek seperti yang kerap dipraktikkan oleh Simon.

Sebagai gelandang tengah, timnas Indonesia menempatkan Evan Dimas dan Zulfiandi.

Berikut susunan pemain kedua tim.

Indonesia: Andritany Ardhiyasa (kiper), Rudolof Yanto Basna, Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin, Yustinus Pae, Evan Dimas, Zulfiandi, Riko Simanjuntak, Andik Vermansah, Alberto Goncalves, Irfan Bachdim.

Vanuatu: Dick Taiwia (kiper), Selwyn Vatu, Joseph Solo, Jason Thomas, Michel Kalmalap Coulon, Daniel Natou, John Alick, Bong Kalo, Elkington Molivakarua, Kensi Tangis, Tony Kaltak.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement