Senin 12 Aug 2019 12:43 WIB

Makna Idul Adha untuk Bangsa: Perekat Tali Silaturahim

Idul Adha menegaskan tentang pentingnya berkurban untuk kebersamaan bangsa.

Foto diudara umat muslim melaksanakan shalat Idul Adha di Alun-alun Ciamis, Jawa Barat, Minggu (11/8)
Foto: Adeng Bustomi/Antara
Foto diudara umat muslim melaksanakan shalat Idul Adha di Alun-alun Ciamis, Jawa Barat, Minggu (11/8)

REPUBLIKA.CO.ID, PALU— Sejatinya makna Idul Adha atau hari raya kurban menjadi penopang semangat kebangsaan untuk merajut kebersamaan dan persaudaraan dalam kebhinekaan.

Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu, Sulawesi Tengah, Prof KH Sagaf S Pettalongi, mengatakan pada Agustus ini ada dua momentum yang sangat penting, yaitu Idul Adha dan HUT Kemerdekaan RI. 

Baca Juga

HUT RI salah satu tujuannya untuk refleksi terhadap kebangsaan, maka hari raya kurban menjadi penopang terhadap semangat kebangsaan lewat makna kurban, untuk bangun kebersamaan agar bersama-sama membangun Indonesia.

Pernyataan guru besar manajemen Pendidikan ini berkaitan dengan makna Idul Kurban dan HUT Kemerdekaan RI dalam merajut kebersamaan dan solidaritas dalam bingkai kebhinekaan.

Sagaf yang merupakan Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Tengah itu mengemukakan, Indonesia adalah negara yang dihuni berbagai suku, etnis dan agama.

Perbedaan-perbedaan itu, kata dia, tidak bisa dihindari, karena kebhinekaan itu merupakan keniscayaan yang pasti akan terjadi dan ada. Namun demikian, perbedaan itu bisa disatukan. Kurban pada Idul Adha menjadi perajut silaturahim, persaudaraan dan solidaritas antarsuku, agama, RAS di Tanah Air.

"Salah satu substansi dari kurban yakni keterbukaan, yaitu keterbukaan untuk memberi maaf dan memaafkan, serta keterbukaan berbagai sesama manusia tanpa melihat latar belakang apapaun," kata dia di Palu, Senin (12/8).

Dia mengatakan, Idul Kurban dan HUT Kemerdekaan memiliki keterkaitan yang sangat erat. "Kita berharap nilai-nilai kurban dapat diimplementasikan dalam kehidupan sosial sehari-hari untuk perbaikan dan menata pembangunan kerukunan baik antarsuku, agama dan etnis," ujar dia.

Dia menambahkan, umat Islam lewat hari raya nilai-nilai kurban harus menjadi penggerak utama pembangunan kerukunan antaragama, yang salah satu tujuannya mencegah tumbuh dan berkembangnya faham radikalisme dan ekstremisme di Tanah Air.

"Islam sangat menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan dan itu telah diajarkan dan diperlihatkan Nabi SAW lewat Piagam Madinah. Olehnya, keteladanan Nabi dalam membangun kerukunan, harus menjadi rujukan," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement