Jumat 06 Dec 2019 13:44 WIB

Koulibaly Alami Cedera Bahu Saat Latihan

Absennya Kolibaly tentu memberikan celah pada pertahanan Napoli.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Kalidou Koulibaly
Foto: Alessandro Di Marco/ANSA via AP
Kalidou Koulibaly

REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Kabar buruk bagi Napoli. Pemain bertahan andalannya, Kalidou Koulibaly, mengalami cedera saat menjalani latihan jelang melawan Udinese.

Dikutip dari Gianlucadimarzio, Jumat (6/12), Koulibaly tidak ikut berlatih bersama timnya dalam sesi latihan sore, setelah mengalami cedera pada bahu kirinya saat sesi latihan pagi. Kondisinya memang masih belum dipastikan seberapa parah.

Baca Juga

Napoli masih akan melakukan pemeriksaan dan diputuskan sehari jelang pertandingan melawan Udinese. Namun, memainkan Koulibaly dinilai sangat berisiko karena masa pemulihannya masih belum diketahui berapa lama.

Absennya Kolibaly tentu memberikan celah pada pertahanan Napoli yang butuh kemenangan untuk bisa terus bersaing di papan atas Serie A Liga Italia.

Apalagi, Arek Milik juga memberikan kabar yang tak bagus terhadap status kebugarannya. Milik harus berlatih terpisah dari rekan-rekannya. Sehingga sulit menilai kalau ia siap untuk pertandingan kontra Udinese. Bukan hanya Milik, Allan, Ghoulam dan Tonelli juga dikabarkan berlatih terpisah untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

Napoli memang sedang dalam masa krisis musim ini. Skuat i Partenopei sudah tak merasakan kemenangan dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi. Terakhir, Napoli tumbang 1-2 oleh Bologna di Serie A.

Akibatnya, Napoli yang musim lalu terus menempel Juventus di puncak klasemen kini berada di posisi ketujuh, setelah empat kali kalah dan lima kali imbang dalam 14 pertandingan Serie A.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement