Senin 10 Feb 2020 21:53 WIB

Sebanyak 3.842 Hafidz dan Hafidzah Sukses Diwisuda

erakan tahfidzul Quran adalah salah satu program skala prioritas di Sumatera Barat

Tampak para santri berpose usai wisuda di lingkungan kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam
Foto: dok istimewa
Tampak para santri berpose usai wisuda di lingkungan kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam

REPUBLIKA.CO.ID, AGAM -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat (Kanwil Kemenag Sumbar) H.Hendri membuka acara Wisuda Tahfiz Pertama 1, 2, 5 dan 10 Juz Santriwan dan santriwati di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam, Sabtu (9/2). 

H.Hendri  dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat terus melaksanakan berbagai hal untuk mewujudkan visi misi presiden, juga misi Kementrian Agama dan diantara misi Kemenag adalah meningkatkan kualitas pemahaman dan pengamalan ajaran agama, Alhamdulillah target tahun ajaran 2019/2020 adalah 12 ribu. 

Kabupaten Agam adalah Kabupaten kota yang ketiga mewisuda para Santrinya berjumlah 1.847 orang. Sedangkan yang sebelumnya Kota Padang 1.075 orang,  Kabupaten Sijunjung 510 orang, dan Payakumbuh 410 orang, jadi total awal hafidz dan hafizah yang telah diwisuda sebanyak 3.842 orang. “Gerakan tahfidzul Quran adalah salah satu program skala prioritas di Kemenag Sumatera Barat, sehingga 19 Kemenag Kabupaten Kota melaksanakan ini," katanya. 

Sekarang mungkin baru 4 Kabupaten Kota yang telah mewisuda hafidz, semoga segera menyusul 15 Kabupaten kota lainnya, karena ini juga bagian dari gerakan membaca Alquran, gerakan menghafal Alquran, gerakan memahami al-qur’an, melaksanakan nilai-nilai al-qur’an dalam kehidupan, gerakan mendakwahkan Alquran karena al-qur’an adalah Garis-garis Besar Haluan Muslim (GBHM).

Lebih lanjut H.Hendri yang juga tamatan Pesantren ini mengucapkan terimakasih, “Kami berterima kasih kepada Bupati, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah yang mendorong kegiatan ini . Juga terimakasih kepada kawan-kawan Kepala kantor Kemenag, Kasubag, Kepala KUA, Kepala Madrasah secara maksimal mendukung program ini," katanya. 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam H.Edy Oktafiandi menyampaikan peserta awalnya berjumlah 3.700 orang kemuadian disaring 13 hingga 8 Januari 2020, kemudian yang lulus hanya 1.847 orang,  dengan kategori 10 Juz berjumlah 8 orang, 5 juz 64, 2 juz 518 dan 1 juz 1.198 orang.

“Ini semua dapat dan sukses kita lakukan tidak terlepas dari bimbingan, arahan Bapak Kakanwil, dan dukungan dari seluruh jajaran Kemenag Kab. Agam, saya mengucapkan terimakasih atas bimbinangan dan dukungan kita semua," katanya.

Kabag Kesra Kab. Agam Surya Wendri merasa bahagia dan haru melihat 1.847 santri yang diwisuda. Ini adalah kebanggaan untuk kabupaten Agam, kebanggaan yang luar biasa ditengah-tengah Agam sedang melakukan gerakan Nagari Madani, dengan program magrib mangaji dan pergelaran tahfiz, luar biasa.

"Alhamdulillah kawan-kawan Kemenag dan seluruh Madrasah yang ada di Kabupaten Agam menyambut program ini dengan gerakan nyata, dengan wisuda seperti ini penyemangat gerakan Nagari Madani dan mudah-mudahan inilah yang menjadi estafet para ulama dimasa yang akan datang," katanya. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement