Sabtu 29 Feb 2020 01:01 WIB

BPBD Lebak Imbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrem

Cuaca ekstrem ditandai hujan sedang hingga lebat, angin kencang, dan petir

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Cuaca ekstrem ditandai hujan sedang hingga lebat, angin kencang, dan petir. Ilustrasi.
Foto: Wihdan Hidayat/ Republika
Cuaca ekstrem ditandai hujan sedang hingga lebat, angin kencang, dan petir. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Banten mengimbau masyarakat di daerah ini mewaspadai cuaca ekstrem. Cuaca ekstrem ini ditandai hujan sedang hingga lebat, angin kencang, dan badai petir.

"Peringatan imbauan itu untuk mengurangi risiko kebencanaan agar tidak menimbulkan korban jiwa," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lebak, Kaprawi, Jumat (28/2).

Baca Juga

Berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) diprakirakan sejumlah wilayah Kabupaten Lebak dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Hujan juga disertai kilat atau petir dan angin kencang.

BPBD Lebak menyampaikan peringatan kewaspadaan cuaca buruk tersebut kepada aparatur kecamatan, desa, dan kelurahan serta relawan. Cuaca ekstrem itu berpotensi menimbulkan bencana alam sehingga masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan.

Apalagi, wilayah Kabupaten Lebak masuk kategori daerah langganan bencana alam, seperti banjir, longsor, kebakaran, kekeringan, krisis air bersih, angin kencang, hingga gempa. "Kami berharap melalui peringatan kewaspadaan itu tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerusakan material," katanya.

Menurut Kaprawi, potensi bencana alam di Kabupaten Lebak antara lain meliputi Kecamatan Lebakgedong, Cipanas, Muncang, Sobang, Cibeber, dan Cileles. Belum lama ini ribuan warga mengungsi akibat banjir bandang dan longsor yang menerjang Kecamatan Lebak Gedong, Sajira, Cimarga, Cipanas, Curugbitung, dan Maja.

Banjir bandang dan longsor tersebut mengakibatkan sembilan warga meninggal dunia. Puluhan jembatan dan sekolah serta pesantren juga rusak berat. "Kami minta warga yang tinggal di lokasi rawan bencana alam jika hujan terus menerus dengan intensitas lebat dan sedang sebaiknya mencari lokasi yang aman," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement