Rabu 04 Mar 2020 10:30 WIB

Ini Isi Surat Peringatan Umar Bin Khattab Kepada Pejabat yang Hidup Mewah

Umar bin Khattab mengirimkan surat kepada pejabat yang hidup mewah.

Umar bin Khattab mengirimkan surat kepada pejabat yang hidup mewah.  foto: Sampul depan buku Sang Legenda Umar bin Khattab.
Foto: buku.tokobagus.com
Umar bin Khattab mengirimkan surat kepada pejabat yang hidup mewah. foto: Sampul depan buku Sang Legenda Umar bin Khattab.

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Khalifah Umar bin Khattab menulis surat kepada salah seorang gubernurnya yang bernama Abu Musa al-Asyari. Beliau mengirim surat karena sang gubernur dilaporkan bergaya hidup mewah, sedangkan rakyatnya tak begitu hidup dalam kemewahan.

Berikut ini isi suratnya:

Baca Juga

"Amma ba'du. Saya menerima laporan bahwa engkau dan keluargamu berpakaian, makan, dan berkendaraan yang mewah. Sementara itu, rakyatmu tidak begitu. Waspadalah wahai Abdullah! Jangan sekali-sekali engkau seperti binatang yang berdiam di suatu lembah yang banyak pepohonan, kayu, dan ranting. Binatang yang berdiam di sana tidak bisa menikmati rasa kenyangnya, tetapi mati karena kegemukan. Ketahuilah! Sesungguhnya pejabat mempertanggungjawabkan amanahnya di hadapan Allah SWT. Jika perangainya menyimpang, rakyatnya juga akan menyimpang. Pejabat yang paling celaka adalah yang rakyatnya buruk dan sengsara."

Sumber: Sang Legenda Umar bin Khattab / Yahya bin Yazid Al Hukmi Al Faifi

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement