jatimnow.com - Pasien positif Virus Corona (Covid-19) di Jawa Timur bertambah 15 orang per pukul 17.00 Wib, Selasa (21/4/2020). Penambahan itu tercatat dari Kota Surabaya, Kabupaten Bangkalan dan Sidoarjo.
"Hari ini kami update ada tambahan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 15 orang. Satu orang dari Kabupaten Bangkalan, tiga orang dari Kabupaten Sidoarjo dan 11 orang dari Kota Surabaya," kata Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat jumpa pers di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Selasa (21/4/2020).
Dengan penambahan 15 pasien positif, maka sampai hari ini kasus positif Corona di Jawa Timur menjadi 603 orang. Dari jumlah tersebut, yang masih dirawat sebanyak 444 orang.
Sementara untuk pasien dalam pengawasan (PDP) tercatat sebanyak 2.225 orang. Sedangkan orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 17.107 orang. Dari jumlah tersebut yang masih dipantau sebanyak 6.662 orang.
"Hari ini alhamdulillah dapat konfirmasi ada dua pasien yang terkonversi dari positif menjadi negatif atau sembuh. Satu dari Kabupaten Sidoarjo dan satu dari Kota Surabaya," ujar Gubernur Khofifah.
Dengan penambahan dua itu, maka pasien positif Covid-19 di Jatim yang dinyatakan sembuh menjadi 101 orang atau setara 16,75 persen.
"Kita ikut berduka ada dua meninggal dunia dari Kota Surabaya," tuturnya.
Dengan penambahan dua pasien itu, sudah ada 58 orang di Jatim yang meninggal dunia atau setara 9,62 persen.