Jumat 01 May 2020 21:34 WIB

In Picture: Lintas Ekbis: Petani Jamur Kehilangan Pasar

.

Red: Yogi Ardhi

Seorang petani menyortir jamur tiram hasil panen dari kebunnya di Sungai Raya Dalam, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Jumat (1/5/2020). Betty Cang, seorang petani jamur tiram menyatakan bahwa saat ini hanya supermarket dan pasar tradisional yang masih menerima pasokan jamur dari kebunnya karena restoran serta rumah makan di Kota Pontianak yang biasa membeli darinya terpaksa tutup karena terimbas pandemi COVID-19 (FOTO : ANTARA/JESSICA HELENA WUYSANG)

Teller Bank DKI tengah melayani nasabah dengan protokol pencegahan penyebaran covid-19 di kantor layanan Bank DKI di Jakarta (30/4). Bank DKI masih dapat mencatatkan pertumbuhan kinerja keuangan kuartal pertama 2020, kredit Bank DKI tercatat sebesar Rp32,38 triliun, tumbuh dibandingkan penyaluran kredit per Maret 2019 sebesar Rp31,55 triliun. (FOTO : Dok Bank DKI)

Sebuah pesawat Lion Air melakukan bongkar muat angkutan kargo di Apron Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (30/4/2020). Lion Air Group yang terdiri dari Batik Air, Lion Air dan Wings Air dengan perizinan khusus (exemption flight) dari Kementerian Perhubungan akan kembali melayani penerbangan domestik yang rencananya dimulai pada hari Minggu (3/5/2020) untuk melayani pebisnis, angkutan kargo, perjalanann bagi pemimpin lembaga tinggi negara RI, serta tamu negara. (FOTO : Antara/Muhammad Iqbal)

Pekerja menyelesaikan proyek jalan layang (Flyover) Gaplek di Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (30/4/2020). Flyover tersebut diharapkan membantu mengurai kemacatan yang kerap terjadi di kawasan tersebut. (FOTO : Antara/Muhammad Iqbal)

Sejumlah pengemudi taksi menunggu penumpang di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Jumat (1/5/2020). Di tengah penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) akibat pandemi COVID-19, para pengemudi taksi itu mengaku sulit mencari penumpang (FOTO : ANTARA/Rivan Awal Lingga)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pandemi terus menghantam sendi perekonomian di negara. Tidak terkecuali petani jamur tiram  di Sungai Raya Dalam, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Jumat (1/5).

Betty Cang, seorang petani jamur tiram menyatakan bahwa saat ini hanya supermarket dan pasar tradisional yang masih menerima pasokan jamur dari kebunnya karena restoran serta rumah makan di Kota Pontianak yang biasa membeli darinya terpaksa tutup karena terimbas pandemi COVID-19. Berikut berita foto lintas ekonomi dan bisnis selengkapnya.

sumber : Republika, Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement