Rabu 06 May 2020 10:38 WIB

Pikiran Bersih dan Tenang di Saat puasa? Ini Cara Mendapatkannya

Puasa dapat memberikan rasa nyaman dan tenang, sehingga pikiran menjadi lebih bersih.

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Cermati
Cermati

CERMATI.COM, JAKARTA -- Menjalani puasa dengan tenang dan nyaman merupakan kondisi yang banyak diinginkan oleh orang-orang. Selain lebih khusyuk, hal ini tentu akan memberikan manfaat yang positif bagi pikiran dan juga tubuh. Jika di hari-hari biasa kondisi seperti ini sulit untuk kamu lakukan, maka momen puasa tentu menjadi waktu yang sangat tepat untuk mendapatkan pikiran yang lebih bersih dan tenang, bukan?

Puasa dapat memberikan rasa nyaman dan tenang, sehingga pikiran menjadi lebih bersih dan berhenti “melakukan” berbagai hal yang tidak dibutuhkan. Pikiran ini akan mengontrol hampir keseluruhan aktifitas yang dilakukan, itulah mengapa sangat penting untuk selalu menjaganya jernih dan bekerja secara positif. Kondisi seperti ini bisa saja hadir karena adanya berbagai aktifitas yang bisa menyeimbangkan emosi dan pikiran, salah satunya puasa.

Sebagaimana proses “pembersihan” yang dilakukan di dalam tubuh melalui makanan dan yang lainnya, proses yang satu ini juga lazim disebut dengan detoksifikasi (detoks). Bagi yang menginginkan sebuah perubahan hidup ke arah yang positif, maka tidak ada salahnya untuk menjadikan momen bulan puasa ini sebagai proses untuk mendetoks pikiran juga. Bukan hanya akan memberi rasa nyaman, namun proses ini akan membuat kamu masuk ke dalam tahap ketenangan pikiran yang lebih baik dari sebelumnya.

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan dengan mudah untuk mendapatkan pikiran yang lebih tenang dan nyaman selama berpuasa: