REPUBLIKA.CO.ID, SANTOS -- Penyerang muda asal Brasil, Kaio Jorge, mengeluarkan pernyataan menenangkan penggemar Santos. Pesepak bola 18 tahun itu mengaku nyaman di klubnya.
Belakangan, Jorge dikaitkan dengan Juventus. Kubu Si Nyonya Tua ingin mendatangkan penggawa timnas Brasil U-17 dalam waktu dekat.
"Saat ini saya senang berada di Santos. Saya ingin terus tampil baik, meningkatkan kualitas permainan saya," kata striker bernomor punggung 19 dikutip dari Football Italia, Selasa (12/5).
Jorge tak ingin terlarut dalam rumor tersebut. Bukan rahasia lagi, jika para jugador lapangan hijau di Amerika Selatan, ujung-ujungnya ke Eropa. Namun ia enggan gegabah dalam mengambil keputusan. Ia membiarkan agennya yang mengurusi segala hal di luar sepak bola.
Jorge hanya fokus pada penampilannya di lapangan. "Setiap hari saya belajar sesuatu yang baru, dan menjadi lebih kuat," ujarnya.
Santos disebut-sebut menetapkan klausul pelepasan Jorge sebesar 50 juta euro. Tapi Juventus melihat banderol tersebut kemahalan.
Manajemen Bianconeri ingin menandatangani sang penyerang dengan dana 14,5 juta euro. Di sinilah peran agen dalam menjalin komunikasi dengan dua klub tersebut.