Advertisement
Advertisement

In Picture: Khofifah Ajak Penyintas Covid-19 Donorkan Plasma Darah

Rabu 03 Jun 2020 13:59 WIB

Red: Esthi Maharani

Plasma darah akan digunakan untuk membantu kesembuhan pasien Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak survivor atau penyintas Covid-19 Jawa Timur bergotong royong melakukan gerakan aksi sosial donor plasma darah. Khofifah menegaskan, plasma darah yang dikumpulkan nantinya akan digunakan untuk membantu kesembuhan pasien Covid-19. Harapannya, angka kematian pasien Covid-19 bisa terus ditekan.

“Saya mengajak warga Jawa Timur survivor Covid-19, yang telah dinyatakan sembuh dari covid-19, yang setelah 2 kali hasil swab dinyatakan negatif, untuk bersama-sama melakukan aksi donor plasma,” kata Khofifah di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Rabu (3/6).

Ia menyatakan, plasma darah dari pasien sembuh tersebut akan digunakan untuk terapi plasma convalescent pada pasien Covid-19 yang masuk kategori berat dan sangat berat. Apalagi metode terapi plasma convalescent ini terbukti di Indonesia, Amerika, China, Inggris maupun Korea, efektif untuk menyembuhkan pasien Covid-19. FDA dan WHO juga telah memberikan izin untuk penggunaan plasma convalenscent pada pasien Covid-19.

"Ini karena dalam plasma darah pasien yang telah sembuh dari Covid-19, telah terbentuk antibodi yang mampu untuk melawan virus Covid-19," ujar Khofifah.